Sebagai bentuk kepedulian terhadap Wajib Pajak di UPTB Samsat OKUT II, PT Jasa Raharja Baturaja melakukan kegiatan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis yang merupakan salah satu agenda rutin yang dilaksanakan setiap bulan. Kali ini kegiatan tersebut dilaksanakan di Samsat OKUT II.
Kepala PT. Jasa Raharja Perwakilan Baturaja melalui Penanggung Jawab Bidang Pelayanan, Firman menyampaikan giat MUKL ini, kegiatan ini ditujukan kepada para Wajib Pajak di lingkungan UPTB Samsat OKUT II, Sabtu (15/06/2023) giat ini merupakan program pencegahan kecelakaan dari Jasa Raharja, guna untuk melakukan pencegahan kecelakaan dengan memeriksa kondisi kesehatan Wajib Pajak yang sedang mengurus pembayaran pajak kendaraan di Samsat OKUT II
Kepala UPTD Samsat OKU II Hamdi Santoso Basmark mengharapkan para Wajib pajak dapat melakukan pengecekan Kesehatan gratis dari Jasa Raharja, sembari menunggu antrian proses Pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor.
Adapun layanan yang diberikan oleh Jasa Raharja yaitu Pengecekan Tensi, Kolesterol, Gula Darah dan Asam Urat oleh tenaga medis dari Rumah Sakit Umum Daerah Kab. OKU Timur
Kepala Cabang Jasa Raharja Sumsel, Mulkan melalui Kepala Perwakilan Jasa Raharja Baturaja, Krisnoadi Kusumo Nugroho menyampaikan dalam pelaksanaan kegiatan ini Jasa Raharja Baturaja, telah bekerja sama dengan Tenaga Medis Kab. OKU Timur, diharapkan dengan pelaksanaan pemeriksaan kesehatan gratis ini masyarakat khususnya yang sedang berada di Samsat OKUT II ini berada dalam kondisi yang sehat karena dengan kondisi yang prima pengendara kendaraan bermotor dapat focus dan konsentrasi dalam berkendara sehingga dapat menekan risiko kecelakaan lalu lintas.